Tertunduk, Kemudian mengalir dengan derasnya
Air mata mencoba berbicara pada butir2 pasir
Semilir angin tepi pantai coba menghibur
mengusap lembut dengan hembusan mesra
Terlalu cepat sempurna padahal harusnya semburat
Cahaya yang kita rangkul untuk masa depan
Sejuta maaf dariku, tak mampu mengajari tentang tuhan
bercerita tentang tuhan, dan menuju ke arah tuhan
Topeng Taqwa yang terlihat mempesona
Tlah menjadi dasar cinta yang ternoda
Rasa cintaku padamu tlah merobohkan tembok prinsip berdiri kokoh
Hingga Taqwaku terkesan topeng semu
Sejuta maaf dariku untukmu
Hilangkanlah cintamu seiring hilangnya Taqwaku
Hilangkanlah Rasa seiring hilangnya cahaya
Sejuta Maaf dariku
Bila cahayaku meredup dan tak kau inginkan
Berharap ada cahaya untukmu
Yang tak lagi semburat,
yang mengarah pada Tuhan
Related Posts :
KOMPOR CINTA UNTUKMUSaat ini banyak lelaki yang menunda menikah karena ingin mengejar karir. Salah satu contohnya adalah… Read More...
SEMANGATNYA ORANG-ORANG BERIMANSesungguhnya orang-orang yang beriman itu hanyalah orang-orang yang percaya (beriman) kepada Allah d… Read More...
Jangan Marah Bila Ku Goda!Bismillahirrahmanirrahim.. “Mbak nggak kedinginan?” Jaka mencoba menggoda perempuan di sebelahnya.B… Read More...
Sejuta Maaf DarikuTertunduk, Kemudian mengalir dengan derasnyaAir mata mencoba berbicara pada butir2 pasirSemilir angi… Read More...
Sejuta Maaf Dariku Tertunduk, Kemudian mengalir dengan derasnyaAir mata mencoba berbicara pada butir-bitir pasirSemil… Read More...
0 Response to "Sejuta Maaf Dariku"
Post a Comment